EDUKASI KANKER 2

EDUKASI KANKER 2

Assalamualaikum Wr Wb
EDUKASI KANKER 2

Dari materi yang kemarin sangat jelas sekali bahwa karena kerusakan DNA lah penyebab utamanya.. tapi apakah ketika sekali rusak langsung DNA nya mengalami mutase dan menjadi kanker??? Jawabnya tidak.. karena sebenarnya, DNA kita bukanlah substansi yang lemah dan ecek².

Alloh telah melengkapi DNA dengan mekanisme-mekanisme tertentu yang yang sangat hebat dan dahsyat agar mampu menetralisasi “gangguan-gangguan” yang terjadi sehingga tidak membawa efek negatif.

Mekanisme yang dimiliki DNA tersebut adalah mekanisme DNA repair (perbaikan DNA) yang terjadi pada fase tertentu dalam siklus sel… sudah dijelaskan di videonya Prof.Djoko Agus kemarin, yang belum lihat monggo dibaca materi edukasi 1.

MUTASI DNA
So.. kenapa kalau DNA kita kuat koq masih bisa terjadi kanker?? Proses mutasi DNA sebenarnya belumlah cukup untuk menimbulkan kanker. Masih dibutuhkan ribuan mutasi lagi yang letaknya pada gen tak boleh sama. Apabila mutasi DNA yang super banyak itu telah terjadi, mulailah sel berubah sifat perlahan-lahan.

Sel yang tadinya bersifat sosial, “tahu diri” dan terarah, sekarang menjadi ganas, dan asosial. Sel yang mengantongi gen yang termutasi parah tersebut mulai membelah diri (proliferasi) dan membentuk grup tertentu (klonal) di lokasi tertentu dalam tubuh.

Dia membangun “markas besar” di situ dan terus menerus membentuk “masyarakat” khusus yang membahayakan bagi “teritorial” jaringan sehat. Tahap dimana sel kanker membentuk klonal inilah yang dinamakan tahap promosi kanker.

Promosi ini akan diikuti proliferasi (pembelahan diri sel kanker menjadi banyak) yang kemudian satu atau lebih sel bisa memisahkan diri dari markas utamanya untuk berpindah ke tempat lain (metastasis).

Untuk memenuhi kebutuhan “masyarakat kanker” tersebut, dibentuklah pembuluh darah baru (neoangiogenesis) yang sebenarnya tidak diperlukan oleh jaringan sehat. Dengan demikian, sempurnalah kanker sebagai “jaringan baru” dalam tubuh. Pembelahan sel kanker ini sangatlah cepat dalam situasi normal masyarakat kanker ini membelahnya 10 pangkat 8, dan menjadi 20x lipat kecepatannya jika kita stress.

Dari penjelasan di atas dapat kita ketahui bahwa kanker ini merupakan penyakit seluler yang memiliki pola hidup rumit sekaligus kokoh sehingga untuk membasminya memang tak semudah membasmi rayap yang menggerogoti pagar kayu atau atap rumah kita. Dibutuhkan formula khusus yang efektif dan efisien.

Sudah jelas kan bagaimana sulitnya membunuh sel kanker tersebut.. coba nanti lihat di gambar ilustrasi ya.. bagaimana awalnya si DNA mulai rusak dan kecolongan electron..

Kanker adalah masalah kesehatan masyarakat yang paling utama di dunia , satu dari empat kematian di Amerika Serikat adalah karena kanker , manajemen klinis kanker selalu melibatkan beragam tindakan konvensional seperti operasi, radiasi dan kemoterapi, namun karena kanker pada manusia bersifat sangat kompleks, maka dibutuhkan manajemen alternative untuk meningkatkan efektifitas terapeutik (penyembuhan) dan meningkatkan kualitas hidup pasien.

APOPTOSIS & PROLIFERASI

Sampai saat ini, karakter kanker yang paling sering digunakan oleh para peneliti dalam memformulasikan upaya kuratif (pengobatan) dan preventif (pencegahan) kanker adalah apoptosis dan proliferasi.

Pada kasus kanker, jumlah sel berapoptosis menjadi sangat rendah sedangkan proliferasi selnya melonjak sangat tinggi. Fenomena ini yang oleh peneliti dicoba untuk diubah dengan harapan dapat mengembalikan sel pada kondisi normalnya.

Seperti yang dituliskan dalam artikel review Zeneca Pharmaceuticals, apoptosis ialah proses kematian sel yang terprogram atau proses perusakan yang terkontrol terhadap diri sel itu sendiri yang mana proses tersebut melibatkan sinyal selular yang khusus atau spesifik.

Apoptosis memiliki peran yang sangat penting dalam embryogenesis, penggantian jaringan yang rusak, perkembangan sistem imun, dan perlindungan melawan perkembangan tumor (tumorigenesis).

Peran penting apoptosis dalam embryogenesis tampak pada setiap jari tangan dan kaki kita yang terpisah dengan sempurna.
Apabila apoptosis tidak sempurna, maka jari tangan/kaki kita akan tetap bertautan seperti contoh pada gambar di bawah ini. Terkait dengan apoptosis pada embryogenesis ini, banyak artikel yang menyebutnya dengan “bunuh diri massal”.

BILAMANA APOPTOSIS DAPAT DIAKTIFKAN ?

Pada kondisi normal, apoptosis akan aktif apabila ada serangan virus atau terkena zat toksik atau yang bersifat racun, yang pastinya sangat membahayakan kesehatan. Dalam rangka penyelamatan sel yang lebih banyak, maka sel yang terinfeksi virus atau yang terkena zat toksik tersebut memilih untuk mengakhiri hidupnya sebab apabila ia bertahan tentunya akan membawa dampak yang lebih buruk.

Selain itu, apoptosis terjadi karena ada komunikasi antar sel. Sel yang satu dapat “memberitahukan” pada sel yang lain bahwa apoptosisnya diperlukan untuk menjaga jumlah mereka dalam jaringan yang memang harus selalu “pas”. Maka, matilah sel tersebut demi “keutuhan bersama”.

PROLIFERASI

Pada kasus kanker, apoptosis menurun sangat drastis bahkan boleh dikata bahwa sel kanker ini bersifat immortal. Immortalitas kanker disebabkan oleh hilangnya mekanisme DNA repair dalam sel.

Dengan tidak adanya kemampuan koreksi DNA sebelum sel tersebut membelah, sel menganggap dirinya layak untuk direplikasi. Checkpoint sudah tak ada artinya lagi di sini, akibatnya sel, walaupun membawa abnormalitas di dalamnya, akan melewati fase-fase dalam siklus sel secara keseluruhan kemudian membelah.

Berseberangan dengan apoptosis, proliferasi pada kasus kanker meningkat sangat tajam. Dengan regulasi sel seperti yang telah disebutkan di atas, proliferasi akan terjadi tak terkendali hingga sel kanker berhasil membentuk klonal (kelompok) yang mana dari klonal tersebut akan ada sel yang lepas dari induknya untuk mencoba “hidup mandiri” dengan “merantau” ke jaringan lain. Jadilah kanker sekunder yang dalam bahasa sehari-hari sering disebut kanker anakan.

Hijrahnya kanker ke tempat lain inilah yang disebut Metastasis, dimana ini yang paling ditakutkan oleh semua pasien kanker, sebenarnya si sel kanker ini luar biasa pinter. INGAT LHO SEL KANKER ITU ADALAH SEL KITA SENDIRI SEHINGGA DIA MENGETAHUI PERINTAH OTAK & DIA JUGA BISA MENGIRIM SIGNAL² KE OTAK.

Dan yang terpenting disini dan tidak banyak yang mengetahui adalah jika sudah terjadi METASTASIS itu sangat sulit sekali upaya dalam menaklukkan sel kanker ini karena ketika awalnya sel kanker ini misalnya adalah sel kanker yang berada di payudara tetapi ketika kemudian dia jalan² ke hepar (hati) dia tidak dikenali lagi sebagai sel kanker payudara tetapi dia tidak dikenali juga sebagai sel kanker hati.

Disinilah sumber permasalahan muncul karena obat²an yang ada hanya mengenali jenis sel kanker awal atau jenis sel kanker di lokasi tertentu.. nggak ada yang mengenali jenis sel kanker keduanya, dan akhirnya kegagalan terhadap pengobatan karena sel kankernya tidak respon terhadap obatnya, dan ini dibutuhkan kolaborasi pengobatan alternative yang bisa meningkatkan respon dari sel kanker agar menjadi sensitive kembali pada obat yang diberikan, bagaimana mekanismenya??

Di materi ini kita bahas tentang proses kerusakan DNA dulu ya .
Jadi semua DNA itu pada awalnya adalah normal dengan jumlah electron yang stabil, tetapi ketika ada kerusakan maka elektronnya hilang, disinilah awal biang keroknya?? Terus siapa yang mencuri elektron² tersebut?? Ada yang namanya ROS (Reactive Oxygen Spesies) atau kita sebut dengan radikal bebas.

ROS ini yang mencuri electron pada DNA yang normal sehingga terjadilah ketidak stabilan dari electron yang menyebabkan DNA kita rusak. Karena adanya oksidasi oleh radikal bebas ini maka terjadilah mutase DNA yang mengakibatkan berbagai penyakit degenerative, seperti tumor, kanker, serta benyak penyakit metabolisme yang lain.

Bagaimana jika elektronnya ditambah?? Apakah DNA nya bisa stabil kembali?? Apakah tidak ada yang bisa melawan ROS?? Bagaimana kita menangkap ROS dan cara menghilangkannya?? Darimana ROS dihasilkan?? Besuk ya kita bahas yang radikal² semoga tulisan tentang radikalisme dalam tubuh ini tidak menyalahi Undang² radikal ya yg saat ini sedang viral.

Disini diperlukan ANTI RADIKAL BEBAS.. tetapi sabar dulu yak arena sudah Panjang penjelasannya nanti malah nggak kebaca .. ilmunya ngowossss…. sampai disini dahulu materi hari ini..
Semoga bermanfaat, ini penjelasan ilmiah yang coba saya sampaikan dengan Bahasa awam sehingga panjanggggg dan lebar yang saya ambil dari berbagai tulisan dan jurnal² , semoga bermanfaat.

Saya sertakan juga penjelasan dalam bentuk gambar kartunnya ya.. jangan lupa dilihat.. itu bocoran penjelasan berikutnya

Wassalamualaikum Wr Wb
Andriani Primardiana

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *